ADS

Rabu, 21 Juli 2021

Lenovo Thinkbook 14S Yoga ITL

Kesempatan yang telah lama ini saya hadir kembali dalam keinginan untuk menulis mengenai sebuah produk yang baru-baru ini saya beli secara pribadi (jadi tidak dapat endorsment/ingin mementingkan satu pihak saja, saya juga pernah pakai brand Acer, Toshiba, Asus, Dan tidak lupa Axio) yang saya gunakan menjadi daily driver untuk menunjang kebutuhan perkuliahan, pekerjaan, ataupun entertaiment sehari-hari saya. Yaa produk tersebut ialah "

Lenovo Thinkbook 14s Yoga ITL
". menjadi alasan saya memilih produk ini karena fitur yang ditawarkan sudah cukup mempuni serta fleksibilitas dari produk ini saya luar biasa menurut saya. bagaimana bisa demikian? karena masih adanya opsi upgrade RAM dan Storage yang leluasa dan masih menawarkan penggunaan eksternal GPU. 

wah kalo hanya fitur itu kenapa ngak mengambil laptop Gaming?  saya sekarang mungkin tidak memfokuskan pada penggunaan game ringan ataupun berat di laptop, dan hanya menggunakan dalam kegiatan editing, perkuliahan ataupun kinerja analisa yang tidak berat. walaupun saya akuin laptop dengan spesifikasi gaming sangat powerfull dalam menawarkan performa kinerja dan hal lainnya, tapi mungkin saya akan menolaknya karena masih tidak sanggup untuk membawa kemana-mana.

Lohh kan laptop gaming sekarang banyak yang slim juga kayak produk naga merah, mata dan alis, dqn lainnya serta tidal ketinggalan dari deretan Lenovo ada versi Ideapad/legion tuhh, kenapa tidak itu aja? 
Iyaa bener itu semua sudah banyak yang slim dengan performa yang gahar, namun saya masih belum ingin menjadikan sebuah daily driver saya. tapi saya sangat tertarik kok untuk desain dan spesifikasi laptop mereka. siapa sih yang tidak tertarik. Dari spek aja menjanjikan, belum lagi opsi upgrade mereka yang tentunya lebih banyak dari laptop slim atau laptop umumnya.
Processor



Oke kembali lagi dengan produk satu ini yaitu "Lenovo Thinkbook 14s Yoga ITL" untuk sebagian orang telah banyak yang tau mengenai produk Lenovo, salah satu brand dagang dari negeri Tirai Bambu ini, iya brand  satu ini mulai menguatkan beberapa desain produk dan spesifikasi yang konsisten dan mampu menarik persaingan dagang pasar Eropa dan Asia tidak terkecuali di Indonesia sendiri. hal ini tidak lepas dari keberhasilan kurang-lebih 15 tahun lalu setelah bekerja sama dengan salah satu perusahaan besar seperti IBM. Muncullah beberapa inovasi dalam bisnis, desain elegan, serta tidak mengurangi performa dari pengguna. Salah satunya Thinkbook laptop yang tercipta dari perkembangan Thinkpad. Sehingga desain dari sini sangat elegan karena konsep bisnis yang ditawarkan, hanya dengan melihat sedikit saja mungkin orang dapat melirik kerennya desain yang ditawarkan. 

RAM

Berbicara mengenai spesifikasi yang diberikan pada laptop ini, telah menggunakan body allumunium alloy, sehingga terkesan kokoh namun elegan. dengan mengusung layar 14" 16:9, FHD, IPS, Touchscreen, 300 nits, dengan 100% sRGB serta bezel yang tipis di tiga sisinya kanan-kiri-atas, untuk bawah masih tebal dan bezel atas sedikit tebal untuk menaruh webcam 720p HD, 30FPS. Untuk webcam sudah cukup baik dan bersih ya untuk penggunaan video Confference, jadi jangan khawatir ya buat yang sering melakukan meettings online zaman sekarang.

Intel Iris Xe Graphic

Processor yang saya gunakan ialah Intel Core i5 1135G7 (Base 2.40 Ghz, boost core 4.20 Ghz, 4 Core 8 Threads, dan cache memory 8 Mb) sudah cukup menunjang kinerja buat multitasking. Walaupun masih menggunakan IGPU bawaan dari Intel yaitu, Intel Iris Xe Graphic dengan 96 Execution unit.  sebenarnya sudah sangat cukup untuk melakukan editing video ringan ataupun memainkan game ringan. Eeeeiiittsss tapi jangan salah ya game berat bisa juga kok walaupun tidak sampai 60 FPS, jadi sudah sangat cukuplah untuk memenuhi kebutuhan kalian.

Kinerja SSD M.2

dengan mengusung konfigurasi RAM dual channel, 1 slot telah diisi dengan 8 GB LPDDR4 (soldered) 3200Mhz + 1 slot So-Dimm Up-to 32 GB DDR4 3200 Mhz. Jadi sangat menunjang aktivitas multitask dari segi bisnis, perkuliahan, ataupun editing. Dengan penyimpanan juga tersedia 2 slot, untuk yang saya miliki dengan SSD M.2 2242 512 GB, masih 1 slot untuk upgrade penyimpanan M.2 up-to 1 TB. Untuk keyboard-nya sendiri nyaman banget dengan backlight LED putih dengan dua tingkat kecerahan. Bagi yang senang berselancar di internet sudah sangat nyaman karena menggunakan Wi-Fi 6 802Ax dan Bluetooth 5.1, sangat menunjang kebutuhan konektivitas penggunaan sehari-hari. Serta tidak tertinggal I/O port yang lengkap dalam memenuhi kebutuhan dalam penggunaan port kalian.


I/O Port

Berdasarkan pengalaman penggunaan selama kurang lebih 1minggu ini sangat mengesankan walaupun masih menggunakan 1 slot memori LPDDR4 3200 MHz. Sangat menganjurkan untuk pengguna menggunakan dual slot yaa, karena sistem aja sudah memakai sekitar 3.8-4.3GB RAM kita loh. Kalo dari desain body karena sudah sangat mewah sehingga membuat tampilan menarik untuk digunakan terlebih ketika sedang berada di tempat umum. Tidak sampai disitu saja saya merasakan mengetik menggunakan keyboard khas Lenovo sangat nyaman walaupun Arrow atas dan bawah terbagi 2, tidak full keyboard. Selain itu juga posisi touchpad yang center-to-spacebar dengan lebih besar pada sisi kanan dan kiri sekitar 3 mm terkesan luas banget. Kepraktisan dalam metode penggunaan yang dapat diatur menjadi mode tablet, tend juga sangat membantu user experience pokoknya. Saya malah sering menggunakan hal ini untuk menggunakan pengisian dokomen dengan ttd langsung terkesan nyata. Opsi upgrade yang luas untuk RAM dan 1 slot penyimpanan yang disediakan membuat pengguna tidak perlu khawatir akan penurunan performa atau kehabisan media penyimpanan, eitss hampir kelupaan karena support Thunderbolt 4 juga membuat opsi untuk menggunakan ekternal GPU tersedia juga dan bakal sangat nyaman buat kalian yang mau memakainya untuk bermain games dan editing content creator. Kecerahan layar sudah cukup bahkan colour gamut yang 100%SRGB membuat warna tampak sangat cerah terlihat. Fitur software seperti Lenovo vantaded Sangat membantu sekali para pengguna lohh. Aahhh sedikit tertinggal backpack bawaan Lenovo juga sangat terkesan elegan dan simpel bahkan muat untuk laptop dengan ukuran 15.6" inch jadi ketika laptop dengan ukuran 14" inch ini masuk terkesan banyak ruang kosong di dalam backpack-nya

Kekurangan yang terasa ketika hanya menggunakan 1 keping RAM saja, karena performa tidak keluar secara optimal. Serta body bawah yang menggunakan material aluminium membuat body terkesan agak panas ketika menjalankan pekerjaan yang cukup berat, karena hanya menggunakan 1 fan dan 1 pengantar panas. Serta ukuran charger yang masih terkesan agak lumayan sedang ke besar jadi kurang rapi untuk buat yang senang perjalanan, akan tetapi tidak terlalu besar. Untungnya tertolong dengan mendapatkan travel adapter, jadi sangat membantu untuk meringankan penggunaan membawa dan sangat jauh lebih praktis. Buat yang tidak mendapatkan bonus tersebut tenang saja untuk berat charge bawaan sekitar 200-300-an gram, kalo tambah beban laptop yang sekitar 1,5Kg maka masih di angka 1.9 Kg, jadi masih tergolong ringan ya teman-teman. Serta terakhir masih menggunakan 1 slot RAM telah di soldered dan hanya menyediakan 1 slot saja yang bisa diupgrade, akan tetapi jangan risau, karena klaim nya bisa sampai 40GB atau 1 slot bisa diisi dengan 32GB yang bisa ditambahkan. Jadi masih memungkinkan ya dalam kinerja yang akan kedepannya.

Mari berbagi pengalaman dengan hubungi kontak saya via:

  1. Instagram   : ampaz_tempe 
  2. Facebook   : Alif Noor Cahya Purnama 
  3. Surel          : alifnoorcahyapurnama@gmail.com 

Tidak ada komentar: